
Kuningan, UPMKnews --- Salah satu program kerja mahasiswa KKN STKIP Muhammadiyah Kuningan di desa Karangsari yaitu berfokus di pengembangan UMKM Destana Coffee Desa Karangsari.
Destana Coffee ini terbilang masih sangat muda karna berdiri sekitar tahun 2020 an, Kelompok DESTANA Coffee Karangsari berfokus di pengelolaan pertanian kopi, pengelolaan pasca panen kopi, pengembangan produk – produk kopi, dari mulai kemasan 200 gr sampai dengan 1000 gr kopi bubuk, kemasan sachet dan drip bag.
Selain Mahasiwa KKN ikut serta dalam proses produksi baik dalam pemetikan kopi, penjemuran kopi, penyortiran kopi, sampai pengemasan kopi. Kami juga membantu dalam optimilisasi digital marketing dengan pembuatan Website penjualan kopi.
Dengan harapan adanya Website ini UMKM Destana Coffee bisa lebih profesional dan lebih berkembanng, dikenal banyak orang tentu juga penjualan akan semakin meningkat lagi.
Untuk alamat Website nya bisa di akses di link www.destanacoffee.com.
Karna dizaman digital ini kita wajib mengikuti perkembangan tersebut, kalau tidak ya kita akan ketinggalan jauh dengan yg lainnya maka dari itu Website sangat sangat pening dan wajib di miliki oleh UMKM.
Penyerahan website ke kepala desa Karangsari dan ketua UMKM Destana Coffee diserahkan langsung oleh Dosen Pembimbing KKN, Heti Triwahyuni, M.Pd, ia menyampaikan, "semoga website yang dibuat oleh mahasiswa KKN ini bisa bermanfaat bagi pengembangan sumber potensi desa Karangsari, ucapnya. (tria)